Sebelum Evaluation
asharjunandar under rajawaliarok
Kita pura-pura saja tidak saling kenal. Begitulah. Kita pake sandi
perantara.
Semua sinyal sudah dikuasai mata-mata mereka. Kita pura-pura saja baru
berkenalan lewat mulut botol yang sama-sama tertuang ke dasar gelas.
Kita tunjukkan cara berkelas. Pekerjaan ini bukanlah pekerjaan
orang-orang
sampah yang tidur di bawah kolong-kolong jembatan. Professional yang
menggiring kita ke kursi-kursi dewan. Bukan garis tangan keberuntungan.
Kita pura-pura saja hadir tepat waktu. Sesuai tatakrama abdi negara.
Kita
mengisi absensi, ke luar dari mobil berplat merah ini, kita jinjing tas
ditangan kiri dan tumpukan buku di gapitan ketiak kanan.
Kita kenakan kacamata-kacamata tebal. Bukankah beberapa waktu lalu
budget
Laptop sudah disyahkan forum. Kita harus menggulirkan banyak
undang-undang.
Sebentar lagi pemilihan lagi. Berarti penilaian kinerja kita kembali.
Sebelum jam tujuh, kita harus menyapa sekretaris kita lebih dulu. Dan
Oi,
tinggi pagar itu sudah bertambahkah tinggi, dan tebalnya berapa?
Ayo, kita rancang draf undang-undang baru, tentang tatatertib
pembangunan
pagar tempat kerja kita,
Rawamangun, Senin malam, 04082008
blalang_kupukupu di kategori setengah jengah
rajawaliarok
http://asharjunanda r.wordpress. com <http://asharjunanda r.wordpress. com>
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Diberdayakan oleh Blogger.
Tidak ada komentar
Posting Komentar